
Salah satu keutamaan atau fadhilah di bulan Ramadhan adalah bersedekah. Allah SWT memberikan kemuliaan dan balasan yang berlipat untuk orang-orang yang bersedekah.
“Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, niscaya akan dilipatgandakan (balasannya) bagi mereka; dan bagi mereka akan mendapat pahala yang mulia.” (Qs. Al Hadid : 18)
Terlebih sedekah yang di lakukan adalah di bulan Ramadhan yang akan menjadi berlipat-lipat daripada bulan yang lain. Dan ini sesuai dengan Hadist Qudsi :
“Setiap amal manusia akan di balas kebaikan semisalnya sampai 700 kali lipat. Allah Azza wa Jalla berfirman : kecuali puasa, karena puasa itu untuk-Ku dan Aku yang akan membalasnya.” (HR. Muslim no.1151)
Adapun keutamaan sedekah yang lain di antara nya adalah : sedekah dapat menghindari kita dari musibah atau marabahaya. Apalagi kondisi dunia saat ini yang sedang terancam oleh virus yang berbahaya covid-19 yang berdampak begitu besar dalam kehidupan dan perekonomian manusia. Sebagai umat islam tentu kita harus berikhtiar dan salah satunya dengan berusaha untuk bersedekah.
Dalam suatu hadist, Rasululullah bersabda : “Sesungguhnya sedekah dapat menolak 70 pintu bencana.” Imam Ibnul Qoyyim dalam karya Al- Wabilu ‘Sh Shoyyib menyebutkan : “Sesungguhnya sedekah bisa memberikan pengaruh yang menakjubkan untuk menolak berbagai bencana, sekalipun pelakunya orang yang fajir (pendosa), zhalim atau bahkan orang kafir, karena Allah SWT akan menghilangkan berbagai macam bencana dengan perantaraan sedekah tersebut. ”
Mengingat kondisi perekonomian yang sedang sulit karena adanya pandemi COVID-19, membuat mereka sangat membutuhkan uluran tangan Bapak/Ibu/Saudara/i sebagai bentuk kepedulian terhadap penderitaan yang mereka hadapi. Oleh karena itu, kami dari Forum Kreativitas dan Solidaritas Muslim (FKSM) mengajak Bapak/Ibu/Saudara/i untuk membantu meringankan beban kehidupan mereka para yatim dan dhuafa yang berada dalam naungan FKSM dalam bentuk paket sembako dan santunan untuk yatim dan dhuafa.
Salurkan sedekah terbaik Anda melalui Rekening :
Bank BRI 321-60-10202-40-533 a/n Erni Djuwita
Bank Mandiri Syariah 707-988-3861 a/n Hani Yulia Dewi
Jazakumullah Khairan Katsiran
“Semoga Allah membalas kalian dengan kebaikan yang banyak”